Thursday, July 18, 2013

Samsung Galaxy Folder, Hp Android DualCore Model Flip

Yang sudah umum kita ketahui hp android memiliki model full touchscreen maupun menggunakan keypad qwerty yang berpadu dengan layar sentuh. Sementara itu Samsung dikabarkan berbagai media online akan segera merilis sebuah Hp Android yang dibekali dengan procesor Dual core untuk hasil terbaik dalam hal kecepatan memproses sistem maupun data. Hp terbaru samsung itu sangat inovatif karena menggunakan design flip (clamshell) yang diberi nama dengan Samsung Galaxy Folder


Dengan design Flip itu diharapkan mampu menjadi pengobat kebosanan atas Hp Android model Full touchscreen yang biasanya berukuran jumbo, Dengan design Flip itu market yang dituju sepertinya adalah low end karena akan dipasarkan dengan harga yang murah, Wanita adalah tujuan utama pemasaran hp model Flip ini, meskipun Pria tetap boleh menggunakannya.

Hp ini bakal mengusung sistem operasi Android terbaru yaitu Jelly Bean 4.2.2, dengan layar sentuh yang memiliki resolusi 800x600, wide screen 3-4" yang didukung dengan keberadaan procesor Qualcomm Snapdragon S4 Dual Core.

Untuk perkenalan perdana, Hp Android Samsung Galaxy Folder ini bakal dijual di korea selatan pada bulan Agustus 2013 dengan harga yang sangat terjangkau.

Sampai saat ini belum ada informasi apakah hp android flip pertama itu bakal hadir di Indonesia, dan berapa bila sampai di Indonesia? kita tunggu saja kabar selanjutnya dari samsung, dan temukan berita lanjutannya hanya di Infoting.info


0 komentar:

Post a Comment

Silahkan Berkomentar, Terkait Artikel ini...