Cara Masak dan Resep Soto Kudus ternyata begitu simple dan mudah untuk dikerjakan meskipun anda kurang pengalaman dalam hal urusan masak memasak. Soto Kudus memiliki ciri khas yang tiada duanya dan berbeda dengan soto Lamongan atau Soto Madura, untuk pada kesempatan kali ini kami ingin berbagi Cara dan Resep Soto Kudus yang lezat dan nikmat.
Cara Masak dan Resep Soto Kudus
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1 ekor ayam, dipotong 4 bagian
2.000 ml air
3 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
2 cm jahe, dimemarkan
5 sendok teh garam
1 blok kaldu ayam
1 sendok teh gula pasir
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1/2 sendok teh merica
Bahan Pelengkap:
4 sendok makan bawang putih goreng
150 gram taoge
3 tangkai seledri, diiris halus
3 buah jeruk nipis
4 sendok teh kecap manis
Cara membuat :
- Rebus ayam dalam air sampai mendidih. Ukur 1.800 ml air kaldunya. Didihkan lagi.
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, serai, dan jahe sampai harum.
- Tuang ke rebusan ayam. Tambahkan garam, kaldu ayam, dan gula pasir. Masak sampai matang. Angkat ayam. Suwir-suwir ayam. Sisihkan
- Sajikan kuah bersama pelengkap dan suwiran ayam.
- Selamat menikmati kelezatan soto kudus.
Coba masak dan nikmati bersama sahabat atau keluarga pasti anda akan dianggap sebagai koki yang handal. Temukan resep dan info terbaru lainnya hanya di INFOTING
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan Berkomentar, Terkait Artikel ini...